Thu. Nov 28th, 2024

MALL@ALAM SUTERA SEMAKIN DILIRIK TENANT-TENANT UNIK DAN MENARIK

Alam Sutera, 31 Oktober 2024 – Untuk menjawab kebutuhan pengunjung yang merupakan keluarga dan kaum millenials, Mall@Alam Sutera kembali ramai disorot publik dengan kehadiran lebih dari 10 tenant baru yang unik dan menarik sejak Juli 2024.

1.        
JONAS
PHOTO

Lokasi: Ground Floor, East Side

JONAS PHOTO adalah tenant
yang kehadirannya telah dinanti-nanti warga Alam Sutera dan sekitar. Sejak
pembukaannya pada 23 Juli 2024 lalu, Mall@Alam Sutera menjadi cabang JONAS
PHOTO satu-satunya di Tangerang, menggantikan cabang sebelumnya yang berlokasi
di Gading Serpong. Dengan studio yang lebih luas, nyaman, strategis, serta
berbagai jasa dan paket fotografi yang ditawarkan, pengunjung setia Mall@Alam
Sutera kini dapat mengabadikan momen berharga mereka.

2.        SOLARIA 2

Lokasi: Lower Ground, North Lobby

Setelah restoran
pertama yang berlokasi di lantai 2 ramai diminati pengunjung, Solaria kini
menghadirkan restoran keduanya di Mall@Alam Sutera. Dibuka pada Agustus 2024,
area baru yang disebut Lobi Utara ini dipilih oleh Solaria sebagai lokasi restoran
keduanya dengan konsep dan interior yang lebih fresh. Kini pengunjung Mall@Alam Sutera dapat memilih suasana yang
diinginkan di antara dua restoran Solaria dengan nuansa yang berbeda untuk
menyantap hidangan favorit mereka bersama keluarga.

3.        BINUS UNIVERSITY

Lokasi: 1st Floor, West Side

Pernah dengar istilah
kampus di dalam Mall? Istilah ini mendeskripsikan Universitas Bina Nusantara
(BINUS) yang telah hadir di Mall@Alam Sutera. BINUS Mall@Alam Sutera telah
membuka 8 kelas baru, terletak di 1st
Floor, East Side
dan sudah beroperasi sejak September 2024 dengan total
hingga 2500 mahasiswa per-harinya.

Aktivitas Perkuliahan BINUS Alam Sutera

Bukan hanya sembarang
kelas, BINUS Mall@Alam Sutera dibangun dengan fasilitas dengan teknologi
digital yang lebih inovatif untuk mendukung Gen Z dan generasi mendatang untuk berkarya
dan berprestasi. Fasilitasnya antara lain lounge
area
, ruang diskusi serta creative class untuk brainstorming para
mahasiswa. Lokasi strategis antara kampus dan kelas di dalam Mall membuat
mahasiswa semakin nyaman menjalani proses perkuliahan maupun nongkrong setelah kuliah.

4.        
AKIHABARA
CAFE

Lokasi: Ground Floor, West Side

Mengangkat nuansa anime
Jepang yang ikonik, Akihabara Café dibuka untuk pertama kalinya dengan tema SPY
x FAMILY dengan konsep Pop-Up Cafe. Bukan hanya menjadi destinasi favorit dengan
hidangan yang terinspirasi dari anime kesayangan, kafe ini juga menjadi tempat
berkumpul para cosplayer karakter SPY
x FAMILY untuk berbagi cerita dan memperoleh merchandise gratis. Pop-Up Cafe ini berlangsung dari 12 Oktober
hingga 1 Desember 2024 mendatang.

5.        
HONEY7

Lokasi: Ground Floor, West Side

Honey7 merupakan sebuah brand yang terinspirasi dari minuman
sehat asal Hong Kong. Minuman ini memiliki keunikan tersendiri dengan
memanfaatkan 7 bahan alami berkualitas. Ada banyak pilihan menu minuman mulai
dari yang manis sampai yang segar, dengan beragam topping menarik seperti boba,
grass jelly
, kacang merah, kismis dan masih banyak lagi. Honey7 menjadi
pilihan yang tepat untuk dinikmati pengunjung saat cuaca panas, semakin lengkap
dengan penampilan toko yang cantik dan instagrammable.

6.        
DREAMSTONE BOULDERS

  Lokasi: Ground Floor, West Side

Dreamstone Boulders merupakan wahana indoor wall climbing yang diresmikan pada 25 Oktober 2024 berlokasi
di Ground Floor, West Side. Menambah daftar salah satu aktivitas
menarik dan baru di Mall@Alam Sutera, wahana ini tidak hanya menjadi tempat
bermain, tetapi juga menjadi spot olahraga baru yang melatih ketangkasan,
kekuatan, dan kelincahan. Pengunjung hanya perlu menyewa sepatu khusus seharga
Rp 15.000,- dengan harga tiket masuk yang terjangkau mulai dari Rp 120.000,-.
Outlet pertama ini menawarkan pengalaman yang menyenangkan dan seru bagi
pengunjung dari segala usia yang ingin menguji kemampuan fisik mereka.

Masih banyak lagi tenant-tenant baru dari berbagai
kategori mulai dari fashion, kecantikan,
restoran, hingga furniture di Mall@Alam
Sutera. Beberapa di antaranya adalah Kuku Beauty Lab,  D’Purple, Sour Sally, TOMORO, Tokio Street,
Starlead, serta beberapa brand lainnya yang akan segera dibuka pada November
2024. Tenant-tenant baru yang unik dan menarik ini tentunya
akan menjadi alasan pengunjung untuk menjadikan Mall@Alam Sutera sebagai tempat
refreshing dan melepas penat di akhir
pekan.

“Sekarang semakin lengkap dan betah kalau ke Mall@Alam Sutera karena
pilihan tenantnya semakin banyak, apalagi pulang ngampus bisa langsung main dan
nongkrong disini!”
ucap Karina, salah satu pengunjung setia Mall@Alam
Sutera.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Related Post